Bersepeda Saat Pandemi, Ini Kata Pakarnya!

https://www.unggulcenter.org/bersepeda-saat-pandemi-ini-kata-pakarnya/

Bersepeda saat pandemi memang jadi pro-kontra. Terutama jika dikaitkan dengan kebutuhan kebugaran vs bahaya COVID19 yang di Indonesia masih belum bersedia pergi.

Untuk itu, perlu tips dan trik dalam bersepeda di saat pandemi. Tips Bersepeda mungkin sepele, namun di saat adaptasi kebiasaan baru (biasanya disebut New Normal) maka bersepeda di saat pandemi ini memerlukan persiapan bersepeda dan saat bersepeda. Bentuknya, dalam tips dan trik yang perlu diterapkan.

Dapat Ilmu Bersepeda di Masa Pandemi dari Pakarnya

Wah, tentu perlu ya. Untuk itu, dalam sesi Seminar Online Bareng Komunitas Sepeda di Era Adaptasi Kebiasaan Baru yang digagas oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia khususnya dari Direktorat Promosi Kesehatan ini sangat bermanfaat.

Karena nilai pentingnya lah, gagasan ini disambut antusias semua pihak. Ada empat narasumber pada seminar ini, yaitu  dari Ditpromkes itu sendiri, yaitu bapak Riskiyana, dari Satgas Penanganan COVID19 , Bapak Sonny dan dua lagi tentunya dari komunitas bersepeda alias komunitas gowesers yaitu Pak Poetoet dari Bike 2 Work Indonesia dan pak Azwar dari Komunitas Indonesia Folding Bike. Pakarnya semua, kan!

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.