Pengalaman Belajar Data Science di Coding Bootcamp!

https://www.unggulcenter.org/pengalaman-belajar-data-science-di-coding-bootcamp-terbaik/

Mengapa saat ini minat belajar data science sangat tinggi? Karena kebutuhan akan dunia kerja data science sangat tinggi, Data is the New Oil. Sebagai “minyak baru” yang artinya seperti minyak yang harganya mahal, data itu harganya mahal. Mencari orang yang paham menganalisis data, dengan demikian sangat diperlukan.

Sekarang semua keputusan baik bisnis maupun keputusan kebijakan publik wajib berbasis data. Sekarang kalau ada orang berbicara pun, kita akan tanya, datanya dari mana. Untuk kebijakan publik, sekarang harus berbasis data agar dapat menghasilkan kebijakan yang terbaik untuk masyarakat. Untuk pemasaran, data-data hasil riset pemasaran menjadi kunci untuk membuat strategi pemasarannya.

Dalam belajar data sains, tidak bisa otodidak tentu ya. Mulai sekarang sudah banyak universitas-universitas yang membuka program jurusan data sains di kampusnya. Tapi bagi kamu yang bukan jurusan data science dan terkait, kamu bisa ikut kursusnya, Belajar programming untuk pemula dengan bekal yang cukup terarah, dapat menjadi ahli di bidang data science.

Terkait data science, beberapa profesi atau bidang yang dibutuhkan antara lain data engineer, data scientist, data analyst dan juga data engineer (sering disebut machine learning engineer) yang walaupun mirip tapi mempunyai job role yang berbeda satu sama lain. Kurikulum data science yang ideal sih, selain belajar pemrograman, juga dilatih soft-skills dan penempatan kerja. Bagus banget kalau ada lembaga yang bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan untuk penempatan. 

Sebenarnya, seperti apa sih belajar data science? Apa yang dipelajari dalam kursus data science, atau kursus Full Stack Developer? Untuk data science, paling tidak, kamu harus mempelajari cara coding ya, dengan menguasai programming tools. Biasanya sih Belajar Pemrograman Python yang mampu mengelola data yang sangat besar (big data) untuk dianalisis, sebagai Belajar programming untuk pemula. Paling gampang, coba lihat perbandingan tingkat penting dan kurang pentingnya bagi empat profesi terkait data di bawah ini.

belajar pemrograman python

Mencoba Belajar Data Science

Belajar data science juga bukan hanya untuk “orang IT” tapi semua orang dapat belajar. Hanya saja, belajar data science memerlukan tempat khusus. Misalnya tadi, jurusan data sains di universitas. Atau, kursus data science dan Kursus Full Stack Developer di lembaga kursus yang mulai banyak di Indonesia.

Sebagai bagian dari mereka yang berasal dari ilmu sosial tapi suka banget dengan utak-atik, saya sangat tertarik mengikuti pengenalan data science ini. Tentu, kalau mau kenal, tidak hanya baca-baca hasil pencarian google, karena tidak akan merasa menemukan bagaimana “how to” nya dan pengalamannya.

Untungnya, kemarin saya menemukan adanya kursus data science yang cukup komprehensif untuk pemula, termasuk mereka yang memiliki latar belakang non ilmu eksak atau sains misalnya sosial atau ekonomi. Tempat kursus data science ini adalah Hacktiv8. Di kursus online tanpa tatap muka pun, pembelajarannya menyenangkan dan cukup lengkap. Saya ikut kelas Bootcamp Hacktiv8 untuk “Data Science”. Ada lagi Bootcamp untuk Full Stack Javascript Immersive ya jika minat.

Memang, memrogram merupakan konten utama, tapi selain itu ada juga kelas motivasi membentuk siswa belajar memiliki “growth mindset” yang berguna untuk mengembangkan karir di masa depan. Untuk itulah, di bootcamp yang saya ikuti itu, ada kelas ini sebagai bagian tak terpisahkan.

Bootcamp Hacktiv8
Pas banget lagi mumet ngoding, disela dengan kelas motivasi ^__^

Kelas Bootcamp Data Science!

Nah, ini Review Hacktiv8 di kelas yang saya ikuti. Kelas ini menarik ya, karena Hacktiv8 selaku platform, mengetahui bahwa kita-kita yang belajar data science, bukanlah golongan “jago”, bahkan banyak berlatar belakang non sains eksak, dan dengan demikian mindset ini yang harus dikembangkan. Software akan berubah dinamis seiring teknologi, sehingga pola pikir yang tidak stagnan jelas dibutuhkan.

Apa aja sih yang diajarkan. Hmm kemarin saya mendapatkan pengetahuan dulu mengenai apa itu data science, kemudian belajar dasar-dasar pemrograman dengan python (basic python), belajar dengan menggunakan bantuan Pandas yang diinstal sebagai paket lengkap yang sudah tinggal pakai. Mudah sih, tinggal install, jalankan, dan ikuti instruksi dari pengajar di dalam kelas. Nggak kerasa bahkan, kadang sudah habis waktunya masih saja asyik ngoding hehe.

Selain belajar pemrograman Python, di Bootcamp Hacktiv8 juga ada bonus nih. Kelas motivasi untuk “growth mindest” dan kelas persiapan wawancara. Nah ini pun, khusus untuk mereka-mereka yang udah lulus kelas di Hacktiv8. Jadi kan memang rata-rata tujuan orang mengambil kelas adalah untuk persiapan cari kerja dengan skill yang diperoleh. Jadi paket komplit banget. Oya koordinasi kelas dilakukan melalui platform Discord, sehingga juga mudah.

sekolah coding

Itu sih Review Hacktiv8, keunggulan kelas bootcamp data science yang saya ikuti beberapa waktu lalu. Di kelas yang diselenggarakan online itu, saya juga berkesempatan untuk melatih logika algoritma dalam membuat program yang jalan dalam menganalisa beragam kasus data-data misalnya data mengenai lagu-lagu dan penyanyi populer dari Spotify.

Data spotify ini bisa kita analisis misalnya, lagu jenis apa yang populer di Indonesia, atau lebih spesifik, di tahun tertentu. Hasil analisis itu kemudian bisa divisualisasikann dengan bentuk grafik, pie chart dan sejenisnya sehingga mudah diinterpretasi oleh orang awam.

belajar data science

Mengapa Hacktiv8

Kurikulum di Hacktiv8 memang menyesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja. Kebutuhan akan data analis, data scientist dan data engineer memang menjadikan Sekolah Coding ini banyak peminatnya.

Hacktiv8 sendiri adalah kursus yang siap mentransformasi para pemula untuk menjadi digital talent terbaik di Indonesia yang siap bekerja. Bootcamp yang ada di hakctiv8 ini ada dua yaitu Fullstack programmer dan Data Science.

Hal ini karena menyiapkan sumber daya manusia di bidang ini sedang perlu banget, karena dicari dunia usaha dan kerja saat ini. Berdasarkan jobstreet.com lebih dari 1000 lowongan pekerjaan yang tersedia untuk profesi Data Scientist loh!

Dengan kurikulum terupdate, karena selalu sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan di industri terkini, Coding Bootcamp Terbaik Hacktiv8 telah memiliki lebih dari 350 perusahaan rekanan yang siap merekrut lulusan kursus dari Hacktiv8.

sekolah coding

Sesuai visinya menjadi Sekolah Coding sebagai Coding Bootcamp Terbaik di Jakarta, sepertinya sudah akan tercapai ya karena dari ratingnya aja mendekati sempurna 4.89/5 karena para instrukturnya memiliki jam terbang tinggi dibidang data science. Hacktiv8 juga terdaftar di CIRR yang memastikan kualitas pendidikan di lembaga yang berpusat di Jakarta ini.

Makanya, saya belajar data science di Hacktiv8!

About the Author: unggulcenter

Pengelola UC - Review Pengalaman Produk dan Perjalanan

You might like

45 Comments

  1. hadirnya bootcamp ini terutama utk kelas data science.. membuat kelas coding dan pengumpulan serta pengolahan data tidak semenyeramkan dahulu… dan menyenangkan …

  2. WOW ini buat yang kuat riset sampai belajar coding juga untuk data science dengan big data. Menarik, mas! Baca ulasannya aja udah mumet eh ada motivasi juga supaya makin semangat belajar.

  3. buat saya yang nggak ngerti coding tuh mayan bikin mumet ya hihihi.. tapi coding gini kedemenan anak-anak saya sik… ada anteng depan laptp kalo udh ngurusin coding.. saya mah seruput kopi aja dah hihi

  4. Belajar coding ini memang bisa jadi jalan ninja untuk masa depan lebih cerah ya, karena skill ini konon ke depannya akan sangat banyak dibutuhkan dimana-dimana nih karena sektor digital sangat berkembang pesat

  5. yeppp setuju banget nih data is new oil jaman sekarang, jaman teknologi informasi, yang apa-apa ya ada catatan datanya. Ga melulu buat data analis, data scientist dan data engineer bahkan melek data dan melek pengolahan data juga jadi konsumsi sehari-hari tim marketing, akuntan, monitoring dll ya. oke, mesti upskliling data sihh sekarang juga

  6. yeppp setuju banget nih data is new oil jaman sekarang, jaman teknologi informasi, yang apa-apa ya ada catatan datanya. Ga melulu buat data analis, data scientist dan data engineer bahkan melek data dan melek pengolahan data juga jadi konsumsi sehari-hari tim marketing, akuntan, monitoring dll ya

  7. Wahh ga nyangka kebutuhan ahli data science banyak sekali ya.. seru banget bisa ikut ginian kak, nambah ilmu dan peluang

  8. mataku udah seliwer kyana klu belajar coding hehehe. Btw, sekarang semua orang sampai anak kecil udah bisa belajar coding ya. Di Hacktiv8 sudah bisa ikutan mulai usia berapa ya?

    1. Wah aku kemarin juga mulai belajar lagi olah data. Kalau bootcamp ini biayanya berapa ya dan apa ada komunitasnya setelah usai kursusnya? Salam hangat kak Unggul @depus

  9. Kalau saya pribadi kayaknya udah nyerah deh belajar begini. Tetapi, menarik banget untuk anak-anak saya. Apalagi memang generasi mereka lebih akrab dengan dunia digita. Kira-kira cocoknya sejak usia berapa, ya? Mengingat anak saya juga insyaAllah mau kuliah.

  10. Di era digital sekarang keberadaan data emang penting banget ya. Bahkan bernilai sekali, kalopun bisa dipelajari kayaknya harus fokus tuh gak bisa setengah-setengah, makanya perlu wadah khusus biar belajarnya bisa konsen.

  11. menarik nih, tapi rata-rata yang ikutan anak-anak cowo ya, jarang sih cewe doyan coding. Tapi saya tertarik sih bro, pengen ikutan

  12. Masya Allah urusan data science aja sekarang ada tempat kursusnya ya. Begitu lah zaman sekarang ya …yang berkaitan dengan teknologi dimudahkan juga ilmu dan lapangan pekerjaanya.

  13. Hactiv 8 bikin happy karena cuan akan mendekat dengan sendirinya. kita bukan lagi orang yang gaptek malahan menjadikan teknology sebagai sahabat

  14. Belajar data science pengen banget loh nambah ilmu seperti ini.Btw kira-kira nih bahasanya mudah dipahami gak ya untuk seorang ibu seperti aku yang rada GapTek?he…he..he…

    1. Iya, tp menarik krn logika yg dipelajari, nyari jarum ditmpumpukan jerami dengan teknik tertentu. Tekniknya diajarin. Ada bbrp emak berdaster ikutan hihi

  15. Coding jadi salah satu skill yang sangat berharga di masa digital sekarang ini. Saya juga masih bujuk2 anak kedua untuk mencoba ini karena merasa ia mampu, hanya masih belum mau saja. Anak pertama sudah tahu apa yang ia dalami yaitu editing video dan sekolah di sana.
    Hacktiv8 ini kan bisa full online ya? Karena kayak kami yang di kota kecil kan cuma bisa online

  16. Beberapa hari yang lalu aku barusan baca hasil penelitian dari hrdbacot. Dapat dari LinkedIn aku penelitian nya. Dan tahu ga kalau data engineer, data scientist, data analyst dan juga data engineer msuk profesi dengan penghasilan yang tinggi. Hehe. Mantap ga tuh?

  17. Penasaran, tapi takut banget Belajar Data Science di Coding Bootcamp.
    Hihi…tapi seru melihat dan membaca ulasan sahabat-sahabat blogger yang mengikuti Bootcamp Hacktiv8.

  18. Salahsatu Hal yang pengen aku pelajari nih, mas. Bisa paham bahasa pemrograman yg brkaitan dengan coding ini.
    Ku kira kalau g skolah di bidang IT, sulit kemungkinannya kalau bisa mempelajari nya.
    Tapi ternyata busa belajar dengan ikut kelas coding bootcamp ini ya. Apalagi yg belum punya bekal atau dasar apapun
    Sangat tertarik deh biar bisa belajar juga

  19. Keren kelasnya ada kelas motivasi juga, kalau gini siswanya jadi ebih berpikiran jauh ke depan. Dan sampai ada kelas wawancara juga, bener bener mempersiapkan lulusannya untuk siap masuk ke dunia kerja…

  20. Wah, kalau dulu saya tuh mengira cuma anak IT yang bisa coding. Saya pernah nyoba belajar otodidak gak nyampe otak saya, wkwkwk. Etapi kalau belajarnya menyenangkan gini kayaknya saya pengen coba deh ^_^

  21. Pasti senang tuh bisa belajar data science di Hacktiv8 ini. Kalau aku tuh emang gak terlalu paham bahasa pemrograman. Biar yang lain dulu deh. Mungkin suatu saat siapa tahu tergerak karena memang sekarang zamannya serba data

  22. cocok banget ini mas.. saya juga mau memperdalam ilmu terkait data karena ke depannya semua akan fokus ke Data .. bahkan Big Data pun mulai sering terdengar di perusahan dalam dan luar negeri.. Kalau kita bisa mengumpulkan data dan melakukan analisis, wah pasti bs bermanfaat itu

  23. Pas nih infonya, suami IT juga dan sempat pengen memperdalam ilmu untuk data science. Coba nanti aku rekomendasikan. Siapa tau cocok untuk kurikulum dan waktunya 🙂

  24. Setuju banget, Mas. Dengan bekal data kita bisa menguasai pasar kalau bergerak di bidang penjualan barang/jasa. Orang menulis pun akan kering dan mudah dipatahkan kalau berdasar pendapat pribadi tanpa dukungan data yang memadai. Baca tulsan ini jadi pengin anakku tar belajar data science karena aplikasinya ternyata bisa untuk banyak pekerjaan. Lebih-lebih dunia digital yang sekarang mengalami kemajuan pesat, bakalan butuh tenaga pengumpul dan penganalisis data untuk bisa memenangi pertarungan bisnis di masa depan.

  25. Wow keren banget belajar data science, yang kebayang oleh saya pasti pake otak kiri banget nih, apalagi ada algoritmanya, oh ya untuk biaya kursusnya sendiri bisa diinfokan, kak?

  26. Keren nih kelas, dulu cita2 banget bisa masuk keladang dunia IT..
    Tapi setelah ulasan singkat mengenai bootcamp Hacktiv8 materinya lengkap dan mentor yg sudah profesional.

  27. Acaranya menarik sekali ini, bisa belajar bahasa pemrograman, belajar koding.
    saya terkadang ingin sekali untuk memulai belajar bahasa pemrograman, belajar coding dari awal. Hanya saja, saya kadang suka bingung haruus belajar dari mana, dan bagaimana.
    Jaman sekarang, bahasa pemrograman, koding, menjadi skill yang sangat berguna dan banyak dicari oleh banyak perusahaan, itulah sebabnya banyak perusahan yang mau bayar mahal utk skill pemrograman

  28. Acaranya menarik sekali ini, bisa belajar bahasa pemrograman, belajar koding.
    saya terkadang ingin sekali untuk memulai belajar bahasa pemrograman, belajar coding dari awal. Hanya saja, saya kadang suka bingung haruus belajar dari mana, dan bagaimana.
    Jaman sekarang, bahasa pemrograman, koding, menjadi skill yang sangat berguna dan banyak dicari oleh banyak perusahaan.

  29. Menarik juga ternyata data science ya. Keren nih yang sudah belajar data science di coding bootcamp terbaik. Bagi sebagian orang seperti saya, coding masih menjadi momok yang agak menakutkan.

  30. Jadi ingin belajar data science juga kak, terasa begitu menarik walaupun ada berbagai kerumitan yang ada. Apalagi dengan bantuan instruktur yang handal membuat belajar jadi lebih nyaman. Anyway lagi ada program diskon enggak nih dari Hacktiv8

  31. Sekarang mmng lagi in banget belajar ttg data science. Ilmu ttg peramalan masa depan apa lagi, jadi keinget kuliah peramalan dlu. Mmng semuanya berbasis dataa ..

  32. Menarik sekali nih kalau bisa belajar data scence. Ini ilmu yang dibutuhkan untuk pekerjaan di masa sekarang dan gemilang di masa depan. Untuk tipe yang suka algoritma dan analisis, akan jadi modal kerja yang sangat menyenangkaan dan menghasilkan.

  33. Jaman dulu mikirnya coding itu hanya untuk anak IT ya, ternyata sekarang orang awam pun bisa belajar, bahkan anak-anak dipupuk memahami coding sejak belia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.