Generasi Z ?
Sobat UC, mungkin tentang generasi Millenials atau Generasi Y, sudah lazim kita dengar karena ya seumuran kita lah ya. Tapi mungkin, belum banyak yang tau mengenai generasi selanjutnya nih, Generasi Z. Adiknya generasi Y yang berusia tentunya lebih muda.
Anak muda Generasi Z ini adalah generasi yang selalu berusaha mengikuti tren terbaru, menyukai kebebasan, suka mencoba pengalaman baru, pergi liburan, menjadi bagian dari komunitas untuk didengar dan senang tampil untuk berbagi dengan orang lain. Sebuah penyuka sajian pop culture yang tak terelakan dari anak-anak muda dengan umur 18 hingga 24 tahun ini.
Soal perilaku inilah, yang membuat aktivis komunitas, penyanyi dan vokalis grup Band papan atas, NIDJI, Giring Ganesha berapi-api memperkenalkan KINCIR. Ya, melihat perilaku Generasi Z yang selalu berusaha mendapatkan apdet beragam informasi yang hype and trend dan khas anak muda, menjadikan seorang Giring Ganesha, CEO dan Co-Founder KINCIR merasa perlu untuk menfokuskan diri sebagai media informasi dan hiburan terpercaya khusus untuk generasi Z ini.
Pada tanggal 2 November 2017 yang lalu UC diundang sebagai insan blogger dan sosial media bersama rekan-rekan jurnalis dan bloggers lain dalam Power Lunch bertema How to Attract Gen Z. Acara seru yang berlokasi di H Gourmet, Jakarta ini menghadirkan co-founder sekaligus CEO Kincir.com yaitu Giring “Nidji” Ganesha dan juga anak muda Generasi Z yaitu Reza yang juga youtuber/vlogger yang lumayan femes karena post-postnya di medsos dan kanal video favorit anak muda dan Olivia, dari GDP Venture.


Acara yang berfokus pada kiprah dalam menganalisa anak muda terutama lelaki generasi Z dan memberikan informasi dan konten yang menarik khusus untuk mereka. Tidak hanya soal mengapa Generasi Z, tapi juga menginformasikan bahwa di KINCIR, kamu bakal menemukan banyak konten-konten yang menarik, informatif dan menyasar segmen anak muda lelaki. Tidak lupa, karena ini anak “cowok”, KINCIR juga mengedepankan informasi edukatif dan konten positif.

Menurut Giring, “KINCIR telah lama hadir sebagai sahabat untuk anak muda. Dari data yang kita dapat 83% dari pembaca kami adalah anak muda pria berusia 15-24 tahun, sehingga kami memutuskan untuk memfokuskan konten-konten kami untuk range usia ini dan kebetulan saat ini di Indonesia belum ada media yang benar-benar memfokuskan kontennya untuk generasi Z khususnya pria.”
Ada apa saja di Jika kamu buka, kamu akan menemukan beberapa kanal, termasuk 3 kanal baru dan mengembangkan 2 kanal yang sudah ada dengan tampilan baru yang lebih fun, mengutamakan visual, dan konten yang dapat mengedukasi pembacanya, yakni:
Geeky, berisi kontent mengenai kebudayaan pop yang digemari anak muda, khususnya lelaki, mulai dari film, komik, game, anime, teknologi dan sains.
Chillax, memuat gaya hidup generasi muda, seperti pengetahuan dunia, relasi percintaan, hubungan buku, travel, music, kuliner, kesehatan, edukasi, dan pekerjaan.
Icon, berisi konten yang membahas sosok-sosok ternama dan jadi sorotan, mulai dari selebritas, figure yang tengah menjadi viral, dan tokoh yang menginspirasi dalam bidang apapun.
Turbo, membahas otomotif, mulai dari pembahasan mengenai kendaraan hingga modifikasi aksesoris otomotif yang digemari anak muda.
Style, kanal yang bertujuan memberi inspirasi dalam gaya, mulai dari bagaimana cara memadukan pakaian, aksesoris, sepatu, hingga gaya rambut yang bisa diaplikasikan anak muda.
Biar ngga ngawang-ngawang, nih tampilan baru Kincir yang menurut saya bertampilan clean dan videomag simpel ini memang cocok sama anak muda cowok.


Jelas dong, mengusung tagline “We Are Young”, KINCIR optimis bahwa nanti generasi Z ini, dalam 5-10 tahun mendatang akan menjadi generasi penerus bangsa, tidak menutup kemungkinan beberapa diantaranya menjadi pemimpin negara ini di masa mendatang sehingga KINCIR tak hanya melulu soal konten yang fun untuk generasi Z ini, tapi juga media yang menyajikan konten-konten terpercaya, dapat dipertanggungjawabkan.

Dengerin nih, sob, Giring menambahkan, “mengedukasi dengan cara yang fun, penuh dengan visual yang menarik dan berinteraksi dengan para pembaca sehingga mereka dapat menyuarakan pendapat mereka.” Makanya di Kincir banyak juga video-video yang apdet dan ngehits dan bikin kamu sebagai Generasi Z cocok nge-gaul di Kincir.

Nah, selain hadir dalam bentuk portal media yang diakses melalui browser, tenang aja, KINCIR juga mendistribusikan kontennya di platform-platform media sosial yang digunakan oleh Generasi Z, yaitu Facebook, Twitter, YouTube dan Instagram dan nantinya platform-platform anak muda generasi Z yang baru akan langsung menjadi playground KINCIR juga.
Demi, dong. Untuk menyajikan informasi-informasi fun dan menarik kepada generasi Z langsung di platform yang generasi ini biasa pakai nantinya. Jadi, tenang aja, bro, KINCIR ngga bakal kalah gaul! Hehe. Yuk mending melipir saja langsung ke biar tau lebih lanjut. Awas ketagihan!
cek nih gan film baru dari marvel https://hubstler.com/karakter-lady-loki-di-loki-tv-series/
Kincir ini pengertian bgt sm maunya anak zaman now, yg selalu ngikutin tren terkini. Aku blm pernah akses nanti deh dcoba
emang cakep nih kincir, gw aja ketagihan buka portalnya wkwkwk jangan jangan portalnya terbuat dari narkoba makanya bikin ketagihan.
wakakakak
barusan mampir ke kincir, yang katanya tampilannya muda dll, tapi kenapa pas dibuka…mirip kaya blog ya.. hm.. agak kurang gimana gitu, saran sih dibikin lebih minimalis aja.
betul betul.. minimalis kayaknya bagus ya, clean
Keren ya giring sekarang, sampai membuat kincir. Buat anak muda banget, tapi seneng seruuu
Kreativitas memang tidak terbatas usia. Tapi ini Giring keren banget idenya.
Salut sama ayah muda yang mempu memberikan informasi positif untuk generasi Z.
Gak terkesan menasehati, namun tetap sarat makna positif.
Sukses selalu, Giring.
Aah..senangnya.
Harus ada informasi positif yang bisa dicerna sama anak-anak generasi Z kaya sekarang ini.
Tidak terkesan menggurui dan mudah diperolehnya.
Tinggal gadget di tangan dan wifi.
Kereen Giring dan kincir (dot)com nya.
Sukses selalu.
Sekarang portal media daring makin banyak ya. Saya baru tahu yang namanya Kincir ini. Bagus nih. Semakin bmyk informasi buat anak muda yg bisa didapat sekaligus menyalurkan idenya di kincir.
Waah…generasi Z bakalan dibuat seneng nih. Ada Kincir.com. Kebetulan anak bungsu saya cowok. Pastinya dia bakalan banyak dimanjain oleh platform yang satu ini.
Portal media khusus anak muda emang harus diperbanyak nih. Semoga informasi dari Kincir banyak bermanfaat untuk anak muda zaman now
Waaaaa
Baru tau ada yang kaya gini di Indonesia. Konsep dan kontennya oke banget.
waah portal baru Kincir! top banget nih.. cocok bgt buat anak muda cowok zaman now. bener bener kekinian. CEO nya pun kekinian banget! webnya jg fresh banget dan yang ga kalah penting info yang disajiin tuh lengkap banget dan memang dibutuhin cowok2 masa kini mulai dari informasi gaya hidup, informasi seputar musik, buku, film, tokoh2 inspiratif sama informasi mengenai fashion atau gaya berpakaian.
Ohh ini toh Kincir, sempet liat foto2 yg dtg di acaranya di IG hehe. Bagus jg nih, menyebarkan konten positif dan penting, which is penting saat ini yg terkadang bersliweran berita hoax 🙂
Wah, ada Oky tercyduk di salah satu fotonya 😀
Punya portal berita untuk anak muda..itu kece banget keren lah…
Semoga bisa menyemangati anak muda..untuk memiliki kegiatan yang lebih positif…, Kreatif dan bermanfaat..
Resah aja dengan media sekarang demi uang kadang bikin hoax ada pula yg memberikan pengaruh buruk
Portal media khusus anak muda..ini keren. Apalagi isinya menginspirasi..meyemangati untuk hal2 yg positif secara luas..memberikan segala info yg akurat.. bukan menjerumuskan..
hem, cowok generasi Z. iyes, kincir, bagus ya namanya mudah diingat. kayakany bakal cepat booming nih kan ada mas Giring yang fansnya dimana-mana, biasanya ngaruh kan ya
iya ngaruh klo menurutku, dan Giring juga enak orangnya ternyata seasik lagunya ^^
Banyak sekali platform yang muncul akhir-akhir ini bagi generasi Z. Tapi, sepertinya http://www.kincir.com memiliki sebuah perbedaan dari platform lainnya karena bukan hanya fun yang didapat tetapi informasi penting juga bisa didapat. Tahu http://www.kincir.com udah lama, sih, dari beberapa tahun lalu, dan masih sepi. Tapi sekarang, sudah berinovasi. Keren deh! GAUL! SALAM UPIL GAUL! 😀
iya ni, yang ngupil gaul juga bisa ngegaul
Whooaaa baru tau ada portal yg segmentasinya khusus anak cowo gen z. Mungkin nantinya anakku juga akan menikmati portal ini yaaaa. Eh gak deng, msh jauuhh banget usianya. Hehehe
hooh ini positif kayaknya mengalihkan ke hal yang positif
Wah Giring keren nih, antimainstream. Jarang kan ada artis yang seperti ini, kebanyakan bisnisnya makanan aja…
iyaa sepakat!
Portalnya boleh juga nih buat anak muda.Penampilanya simpleks tapi berbobot yes.
Simple
simpel dan cocok utk anak muda cowok Gen Z
saya bukan generasi Z tapi tetetup mesti memperhatikan kebuutuhan generasi Z karena ada keponakan dan sepupu kelompik generasi Z, keren nih Giring bisa mengakomodir kebutuhan generasi Z
iyaaa bermanfaat n kadang kalau kita buka2 menarik juga hehe.. oo ini yang sedang hits dst ^^
Keren, yaa
Aku suka deh liat tampilan portalnya.
simpel, white n clean dan to the point
Lucu banget yaa, aku suka deh tampilan portalnya. 🙂
Eh Giring CEOnya ya, mantep
manteb pisan giring keren
acaranya seru banget, jadi banyak tau tentang generasi z dan perbandingannya dengan gen sebelumnya..
kamu gen zet atau gen yeey 😀
Jadi tau bahwa generasi Z adalah generasi yg ingin mengikuti perkembangan update tehnologi
lahirnya aja udah difoto selfie ama mamahnya hehe
Portal anak muda ini ntar yang menikmati generasi anak saya nih si KINCIR 😀
hihi baca baca mba skalian biar tau 😀
ternyata oh ternyata giring CEO nya yah… Menarik juga buat portal anak muda kekinian ya.
iya, keren nih Giring